Metode Dan Corak Penafsiran Hamka
Sunday, 23 July 2017
Tafsir Al- Azhar menggunakan metode analisis/ teknik, yaitu suatu metode penafsiran yang menafsirkan berusaha menjelaskan kandungan ayatayat Al-Quar’an dari berbagai seginya dengan memperhatikan ayat-ayat sebagimana runtutan yang terdapat dalam metode ini adalah berkaitan dengan penjelasan soal makna dan kandungan ayat, interpelasi ayat-ayat dengan surat Asbabun Nuzul, mengemukakan hadits-hadits yang berhubungan dengan ayat.
Pendapat para mufasir sendiri yang mungkin diwarnai oleh latar belakang pendidikan dan keahlian. Disisi lain tafsir al-Azhar bisa dikategorikan memakai metode ijmali yakni suatu bentuk penafsiran penguraian makna ayat sesuai dengan urutan secara ringkas namun jelas, dengan bahasa yang sangat sederhana, sehingga dapat dicerna oleh masyarakat awam maupun ilmuan.
Corak tafsir Al-azhar karaya hamka adalah menggunakan corak sastra budaya kemasyarakatan, yakni suatu corak tafsir yang menjelaskan petunjukpetunjuk ayat-ayat Al-Qur’an yang berkaitan langsung dengan kehidupan masyarakat serta usaha-usaha untuk menanggulangi penyakit-penyakit atau problem-problem masyarakat berdasarkan ayat-ayat dengan mengemukakan pentujuk-petunjuk tersebut dengan bahasa yang mudah dipahami tapi indah terdengar.