[fiqh] Shalat Jum’at
Thursday, 11 December 2014
[fiqh] Shalat Jum’at
Pengertian
Shalat Jum’at
Shalat Jum’at
adalah ibadah shalat yang dilakukan dihari jum’at dua rakaat pada waktu zuhur
setelah dibaca dua khutbah.
Dasar Hukum
Banyak ayat dan hadis yang
menjelaskan tentang shalat jumat, namun dasar hukum yang sering kita dengar
tentang shalat jumat adalah surah aj-jum’ah ayat 9:
يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا إِذَا نُودِيَ لِلصَّلَاةِ مِنْ
يَوْمِ الْجُمُعَةِ فَاسْعَوْا إِلَى ذِكْرِ اللَّهِ وَذَرُوا الْبَيْعَ ذَلِكُمْ
خَيْرٌ لَكُمْ إِنْ كُنْتُمْ تَعْلَمُونَ
Wahai orang-orang yang beriman, apabila diseru untuk menunaikan sembahyang pada hari Jumaat, maka bersegeralah kamu kepada mengingat Allah dan tinggalkanlah jual beli. Yang demikian itu lebih baik bagimu jika kamu mengetahui.
Shalat jum’at hukumnya wajib
bagi orang Islam laki-laki yang merdeka , sehat fikiran (tidak gila), dewasa
(bukan anak-anak), bukan musafir dan tidak
ada halangan yang menurut agama boleh untuk tudak tidak pergi shalat
jum’at.
Maka dari penjelasan diatas
dapat kita ketahui bahwa orang yang tidak wajib pergi jum’at adalah:
1.
Wanita
2.
Anak-anak
3.
Orang sakit
4.
Musafir
(orang yang sedang bepergian)
5.
Orang yang
ada halangan
Pada dasarnya, shalat jum’at
sama dengan shalat fardhu lainya, namun ada dua hal yang berbeda:
1.
Shalat jum’at
wajib secara berjamaah. Jika tidak dilakukan secara berjamaah maka shalatnya
tidak sah. (masalah jumlah bilangan jamaah dalam shalat tergantung pada mazhab
yang dianut masing-masing, bisa dibaca di kitab pedoman mazhab masing-masing)
2.
Wajib ada dua
khutbah (lafaz dua khutbah dapat dilihat disini)
Sunat-Sunat
di hari Jum’at
Hal-hal yang sunat dilakukan
bagi orang yang hendak menghadiri shalat
jum’at:
1.
Mandi, gosok
gigi (bersiwak), berpakaian sebaik mungkin dan memakai harum-haruman
2.
Datang lebih
awal ke mesjid
3.
Shalat sunat
sebelum shalat jumat
4.
Shalat sunat
setalah shalat jum’at.
Keutamaan Hari
Jumat
Mengenai keutamaan hari jumat
dapat dibaca pada posting kami sebelumnya, atau (klik disini)